Simak Cara Top Up Flazz Menggunakan NFC yang Mudah dan Cepat

IDXChannel – Tahukah Anda bahwa ada cara top up Flazz menggunakan NFC yang bisa Anda lakukan dengan mudah?
Flazz merupakan sebuah kartu yang digunakan untuk berbagai transaksi pembayaran yang dikeluarkan oleh Bank Central Asia (BCA). Kartu ini menggunakan sistem RFID (Radio Frequency Identification) yang memungkinkan Anda untuk melakukan pembayaran hanya dengan tapping kartu saja.
Cara Top Up Flazz Menggunakan NFC
Untuk menggunakan kartu tersebut, Anda tentunya harus memiliki saldo yang cukup agar bisa bertransaksi. Saat ini, terdapat generasi terbaru kartu Flazz yang memungkinkan Anda untuk melakukan pengisian saldo melalui fitur NFC yang ada di ponsel Anda. Namun, cara ini hanya bisa digunakan untuk kartu Flazz generasi kedua tersebut dan tidak bisa digunakan untuk kartu Flazz generasi lama karena tidak memiliki fitur NFC.
Berikut adalah beberapa cara top up Flazz menggunakan NFC yang mudah dan simpel:
- Pastikan Anda sudah mengunduh dan menginstal aplikasi BCA Mobile
- Masuk ke aplikasi BCA Mobile
- Pilih menu Flazz yang ada di menu utama
- Lalu, tempelkan Kartu Flazz Gen 2 yang Anda miliki
- Klik tombol Top Up Flazz
- Masukkan nominal saldo yang ingin Anda isikan
- Lalu, konfirmasi nominal tersebut dengan klik tombol OK
- Masukkan pin transaksi BCA Mobile Anda
- Tempelkan kembali Kartu Flazz Gen 2 yang Anda miliki dan tunggu hingga proses top up berhasil
- Akan muncul pesan bahwa top up telah berhasil dengan menampilkan saldo Flazz Anda sesudah dilakukan top up.
Perlu diingat bahwa cara ini hanya berlaku bagi nasabah yang memiliki ponsel dengan fitur NFC saja. Selain itu, Kartu Flazz juga harus merupakan Flazz generasi kedua yang sudah memiliki fitur NFC di dalamnya.
Kartu Flazz lama tidak bisa diisi saldonya menggunakan sistem NFC tersebut.
Itulah beberapa cara top up Flazz menggunakan NFC yang mudah dan tidak memakan banyak waktu.