“Saya harap IIK NU Tuban bersinergi dengan para alumni dapat terus berbenah diri, menciptakan ekosistem pendidikan tinggi kesehatan yang adaptif dan progresif, sehingga menjadi lembaga pendidikan kesehatan yang unggul, berkarakter islami, dan berdaya saing global,” tambahnya.
Mengingat dalam upaya membentuk SDM unggul bukanlah sesuatu yang instan, Wapres berharap, IIK NU Tuban agar mempersiapkan mahasiswa sejak dini untuk memenuhi kebutuhan pasar tenaga kerja, seperti menambah keterampilan bahasa dan pengenalan budaya negara tujuan.
(FAY)