Kemenparekraf Gandeng Santripreneur, Sandiaga: Bisa Ciptakan 20 Juta Lapangan Kerja

IDXChannel - Kolaborasi Santripreneur Indonesia dengan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) Republik Indonesia, diharapkan dapat menjadi titik balik kebangkitan ekonomi bangsa dan menciptakan potensi lapangan kerja.
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Menparekraf Sandiaga Uno mengatakan, melalui digitalisasi dan inovasi, kolaborasi diyakini mampu memulihkan ekonomi serta memperluas kesempatan kerja.
Sandiaga Uno mendukung penuh sejumlah program yang diusung Santripreneur Indonesia, seperti Santri Camp Boot 2019, Santripreneur Awards, Santripreneur Bisnis Forum, Santripreneur Inspiratif Talkshow dan lainnya.
Sejumlah program tersebut, tambah Sandiaga, bisa diselaraskan dengan konsep Santri Digitalpreneur yang diusung Kemenparekraf.
Lebih lanjut, ujar Sandiaga, hal ini bertujuan agar hadir sejumlah program tepat sasaran, tepat manfaat dan tepat waktu sesuai dengan kebutuhan rakyat.
"Kita harus kolaborasi, jangan sendiri-sendiri, sehingga output-nya lebih maksimal. Kolaborasi ini bagian dari upaya pemulihan ekonomi untuk memperluas kesempatan kerja," terangnya dalam keterangan resminya, Selasa (18/01/22).