sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

Apple Siap Rilis Pesaing ChatGPT di 2024

Technology editor Tangguh Yudha/MPI
06/02/2024 00:00 WIB
Tim Cook, pimpinan perusahaan teknologi yang berbasis di California itu menyatakan siap menghadirkan AI generatif tahun ini, setidaknya pada akhir 2024.
Apple Siap Rilis Pesaing ChatGPT di 2024. Foto: MNC Media.
Apple Siap Rilis Pesaing ChatGPT di 2024. Foto: MNC Media.

IDXChannel - Popularitas artificial intelligence (AI) generatif ChatGPT berhasil menarik minat raksasa teknologi lain untuk turut menghadirkan produk serupa. Salah satunya adalah Apple.

Tim Cook, pimpinan perusahaan teknologi yang berbasis di California itu menyatakan siap menghadirkan AI generatif tahun ini, setidaknya pada akhir 2024.

Hal ini sejalan dengan laporan Mark Gurman dari Bloomberg baru-baru ini, yang mengatakan iOS 18 bisa menjadi pembaruan terbesar dengan kehadiran AI generatif.

"Seiring dengan visi kami ke depan, kami akan terus berinvestasi pada teknologi ini dan teknologi lainnya yang akan membentuk masa depan," kata Cook dikutip The Verge, Senin (5/2/2024).

"Hal ini termasuk kecerdasan buatan, di mana kami terus menghabiskan banyak waktu dan upaya, dan kami sangat bersemangat untuk membagikan rincian pekerjaan kami yang sedang berlangsung di bidang tersebut pada akhir tahun ini," lanjutnya.

Fitur AI generatif pada smartphone sebelumnya sudah lebih dulu dihadirkan oleh Google dan Samsung. Kehadiran fitur tersebut sukses menjadi nilai jual utama yang meningkatkan minat masyarakat terhadap perangkat kedua merek.

Sayangnya, tidak diketahui dengan pasti bagaimana fitur AI generatif Apple akan beroperasi dan apa saja kemampuannya. Namun tampaknya Tim Cook akan memberikan informasi lanjutan dalam beberapa waktu ke depan.

 "Izinkan saya mengatakan bahwa menurut saya ada peluang besar bagi Apple dengan AI generatif, tanpa membahas lebih banyak detail atau terlalu terburu-buru," ujar Cook menutup pembicaraan. (NIA)

Halaman : 1 2
Advertisement
Advertisement