Jika Anda hendak mengirimkan kuota internet Telkomsel, Anda perlu memiliki sisa pulsa minimal Rp1.000 dan kuota minimal sebesar 500 MB agar proses transfer bisa dilakukan.
Adapun untuk transfer kuota internet Telkomsel, Anda bisa melakukan beberapa cara sebagai berikut.
- Buka menu Panggilan/ Telepon di HP Anda.
- Ketik kode UMB *500*2#.
- Pilih tipe kuota yang ingin Anda transfer (Kuota Internet Semua Jaringan, Kuota OMG, Kuota GamesMAX Mingguan/Bulanan, atau Kuota MAXstream).
- Setelah itu, masukkan nomor PraBayar penerima transfer kuota internet Anda.
- Masukkan jumlah kuota yang hendak Anda transfer.
- Pilih opsi “1. Ya” untuk konfirmasi Transfer Kuota Internet Anda..
- Tunggu hingga Anda menerima notifikasi Transfer Kuota berhasil melalui SMS.
Perlu diketahui bahwa untuk melakukan transfer kuota internet Telkomsel ini akan dikenakan biaya. Untuk transfer Kuota Internet Semua Jaringan dengan nominla 50MB – 500MB biayanya sebesar Rp5.000. Untuk Kuota OMG, Kuota GamesMAX Mingguan/Bulanan, dan Kuota MAXstream nominal 50MB – <1GB biayanya sekitar Rp1.000 dan untuk nominal 1GB – 3GB biaya yang dikenakan sebesar Rp2.000 per transaksi.