Untuk model terlaris, Honda Brio menduduki peringkat pertama dengan penjualan sebanyak 53.913 unit. Angka tersebut berkontribusi sebesar 52,3 persen dari total penjualan retail Honda pada 2024.
Sementara itu, Honda HR-V dan Honda WR-V menjadi model SUV terlaris di kelasnya sepanjang 2024, dengan masing-masing mencatat penjualan retail sebanyak 17.865 unit dan 13.820 unit. Sedangkan Honda BR-V terjual sebanyak 11.098 unit dan All New Honda CR-V mencatatkan penjualan 3.138 unit.
Kemudian model Honda lainnya yaitu Honda Civic menjadi model sedan terlaris dengan terjual sebanyak 797 unit, dan model Honda lainnya terjual sebanyak 2.392 unit.
(NIA DEVIYANA)