sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

Intip Spesifikasi Maung Garuda Buatan Pindad yang Jadi Kendaraan Prabowo

Technology editor Cahya Puteri Abdi Rabbi
20/10/2024 17:35 WIB
Prabowo bertolak ke Istana Merdeka dengan menggunakan Mobil Maung Garuda buatan PT Pindad usai mengucapkan sumpah sebagai Presiden RI di Gedung DPR/MPR.
Intip Spesifikasi Maung Garuda Buatan Pindad yang Jadi Kendaraan Prabowo. (Foto: Youtube Sekretariat Presiden)
Intip Spesifikasi Maung Garuda Buatan Pindad yang Jadi Kendaraan Prabowo. (Foto: Youtube Sekretariat Presiden)

Dengan portofolio produsen alpalhankam, Pindad menerapkan proteksi kendaraan sebagai prioritas utama dengan dibekali fitur keamanan seluruh area, meliputi body dengan material composite armor yang memiliki ketahanan terhadap munisi kal. 7,62 x 51 mm NATO ball & kal. 5,56 x 45 mm M193, kaca anti peluru level B5/B6, serta dilengkapi ban berukuran R21 dengan tipe Run Flat Tyre (RFT) yang bisa tetap melaju meski mengalami kebocoran di perjalanan.

Adapun, MV3 Garuda Limousine merupakan varian pengembangan terbaru dari MV3 yang didesain dan dikembangkan untuk mengakomodir secara langsung arahan dari Prabowo. Garuda Limousine Kepresidenan ini menunjukkan kemandirian bangsa Indonesia.

“Presiden Prabowo percaya bahwa Garuda Limousine Kepresidenan buatan dalam negeri ini menunjukkan upaya keras PT Pindad dalam mewujudkan kemandirian bangsa Indonesia,” demikian dikutip dari unggahan di Instagram resmi @pt_pindad.

Di sisi lain, Direktur Utama PT Pindad, Abraham Mose, mengaku terharu dan bangga karena MV3 Garuda Limousine yang merupakan karya anak bangsa digunakan dalam momentum bersejarah dan dipercaya oleh Presiden RI Prabowo Subianto.

“Bapak Prabowo Subianto yang tiada henti memberi kepercayaan, men-challenge, dan mendorong penggunaan produk buatan dalam negeri produksi Pindad untuk terus maju dan meningkatkan kualitasnya,” kata Abraham dalam keterangan resminya, Minggu (20/10/2024).

(Febrina Ratna)

Halaman : 1 2 Lihat Semua
Advertisement
Advertisement