sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

Laba TSMC Melonjak 35 Persen pada Kuartal IV-2025, Rekor Tertinggi

Technology editor Wahyu Dwi Anggoro
15/01/2026 13:59 WIB
TSMC, produsen chip kontrak terbesar di dunia, membukukan lonjakan laba bersih sebesar 35 persen pada kuartal IV-2025.
Laba TSMC Melonjak 35 Persen pada Kuartal IV-2025, Rekor Tertinggi. (Foto: Freepik)
Laba TSMC Melonjak 35 Persen pada Kuartal IV-2025, Rekor Tertinggi. (Foto: Freepik)

IDXChannel - TSMC, produsen chip kontrak terbesar di dunia, membukukan lonjakan laba bersih sebesar 35 persen pada kuartal IV-2025.

Dilansir dari Reuters pada Kamis (15/1/2026), angka tersebut melampaui perkiraan pasar dan merupakan rekor tertinggi.

Pencapaian ini terutama didorong oleh meningkatnya permintaan chip semikonduktor, khususnya yang digunakan dalam teknologi kecerdasan buatan (AI).

Taiwan Semiconductor Manufacturing Co mencatatkan laba bersih 505,7 miliar dolar Taiwan atau sekitar Rp270 triliun pada Oktober-Desember 2025. Laba tersebut jauh melampaui perkiraan LSEG SmartEstimate sebesar 478,4 miliar dolar Taiwan.

Pelanggan TSMC termasuk Nvidia dan Apple. TSMC ialah perusahaan terdaftar paling berharga di Asia dengan kapitalisasi pasar sekitar USD1,38 triliun - lebih dari dua kali lipat kapitalisasi pasar pesaingnya dari Korea Selatan, Samsung Electronics.

Pada awal bulan, perusahaan ini melaporkan kenaikan pendapatan sebesar 20,45 persen pada kuartal IV-2025 yang juga melampaui perkiraan pasar.

Hasil laba di atas 452,3 miliar dolar Taiwan menandai pendapatan bersih kuartalan tertinggi perusahaan dan pertumbuhan laba selama delapan kuartal berturut-turut. (Wahyu Dwi Anggoro)

Halaman : 1 2
Advertisement
Advertisement