sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

Mobil Hybrid Terjual 46 Ribu Unit Sepanjang 2025, Toyota Memimpin

Technology editor M Fadli Ramadan
20/10/2025 10:40 WIB
Toyota masih memimpin segmen ini sepanjang Januari-September 2025, disusul Suzuki dan Honda.
Mobil Hybrid Terjual 46 Ribu Unit Sepanjang 2025, Toyota Memimpin. Foto: iNews Media Group.
Mobil Hybrid Terjual 46 Ribu Unit Sepanjang 2025, Toyota Memimpin. Foto: iNews Media Group.

IDXChannel - Pasar mobil hybrid di Indonesia semakin ketat dengan banyaknya pendatang baru. Kendati begitu, Toyota masih memimpin segmen ini sepanjang Januari-September 2025, disusul Suzuki dan Honda.

Berdasarkan data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), penjualan mobil hybrid secara wholesales alias distribusi dari pabrik ke dealer dalam sembilan bulan awal tahun ini sebesar 46.240 unit.

Sementara untuk distribusi mobil hybrid secara nasional pada September 2025, sebesar 6.400 unit. Angka ini menunjukkan bahwa mobil yang mengusung teknologi kombinasi mesin pembakaran dengan motor listrik dan baterai masih menjadi idola.

Untuk mobil hybrid terlaris September 2025 adalah Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid yang membukukan distribusi sebesar 2.172 unit. Disusul Honda HR-V e:HEV yang mencatatkan penjualan sebanyak 1.251 unit (standar 1.019 unit dan RS 232 unit).

Suzuki Fronx yang sempat unggul dalam daftar mobil hybrid terlaris kini terlempar ke urutan ketiga dengan distribusi sebesar 791 unit. Di bawahnya ada Suzuki XL7 Hybrid yang membukukan wholesales sebanyak 627 unit.

Di posisi kelima ada Chery Tiggo 8 CSH. Mobil yang mengusung sistem PHEV (plug-in hybrid electric vehicle) ini berhasil membukukan penjualan sebanyak 243 unit. Model ini lebih laris ketimbang Chery Tiggo 9 CSH yang hanya terjual 123 unit.

Berikut daftar mobil hybrid terlaris September 2025:

1. Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid: 2.172 unit

2. Honda HR-V e:HEV: 1.251 (standar 1.019 dan RS 232)

3. Suzuki Fronx Hybrid: 791 unit

4. Suzuki XL7 Hybrid:  627 unit

5. Chery Tiggo 8 CSH: 243 unit

6. Toyota Yaris Cross Hybrid: 221 unit

7. Alphard: 172 unit

8. Honda STEP WGN RS e:HEV: 170 unit

9. Hyundai Palisade: 136 unit

10. Chery Tiggo 9 CSH: 123 unit.

(NIA DEVIYANA)

Halaman : 1 2
Advertisement
Advertisement