IDXChannel - The All New Nissan Serena e-Power resmi dijual di Indonesia setelah diluncurkan di ajang GIIAS 2024, tepatnya Juli lalu. Mobil dengan teknologi hybrid ini berstatus Completely Built Up (CBU) alias diimpor utuh dari Jepang.
Dikirim langsung dari negara asalnya, PT Nissan Motor Distributor Indonesia (NMDI) mendapatkan kuota sebanyak 2.000 unit untuk tahap pertama. Namun, hal ini akan disesuaikan dengan besarnya jumlah pemesanan.
"Kita masih sesuaikan kuotanya. Jadi dengan order yang masuk, kalau bisa di atas sekitar 1.500-2.000 unit, kita akan coba delivery ke konsumen," kata Presiden Direktur NMDI, Evensius Go di Bogor, ditulis Minggu (25/8).
Unit Serena e-Power yang dipasarkan di Indonesia dipastikan Evensius, memiliki kualitas terbaik lantaran mobil ini dibuat langsung di Jepang. Mobil jenis MPV ini juga dihadirkan dengan tipe tertinggi sesuai dengan permintaan konsumen Tanah Air.