Intip Biaya Vaksin Tetanus Sebelum Menikah, Calon Pasangan Baru Bisa Merapat
Berapa biaya vaksin tetanus sebelum menikah? Tentunya lewat artikel ini akan menjelaskan berapa biaya vaksin tetanus sebelum menikah.
IDXChannel - Berapa biaya vaksin tetanus sebelum menikah? Tentunya lewat artikel ini akan menjelaskan berapa biaya vaksin tetanus sebelum menikah.
Untuk lebih jelasnya, mari kita jelaskan berapa biaya vaksin tetanus sebelum menikah yang berhasil kami himpun dari berbagai sumber.
Pentingnya Tes Kesehatan Pra Nikah
Tes kesehatan dan vaksinasi pra nikah memang harus dilakukan oleh pasangan yang akan menikah.
Hal ini juga telah disampaikan oleh ahli medis dan pemerintah, dengan tujuan menurunkan kasus kematian bayi dan ibu.
Selain itu, vaksinasi dan tes kesehatan juga bertujuan untuk mencegah terjadinya penularan penyakit seksual selama pernikahan.
Dari hasil tes kesehatan, para pasangan akan mengetahui kondisinya masing-masing.
Diharapkan dengan adanya hasil tes kesehatan tersebut, mereka bisa mendapatkan vaksinasi sesuai dengan kebutuhan setelah menikah nantinya.
Hasil kesehatan dan vaksinasi yang diberikan akan dijadikan sebagai salah satu bahan acuan dalam melaksanakan program kehamilan.
Untuk melakukan tes kesehatan, Anda bisa mendatangi klinik, puskesmas, dan rumah sakit.
Tentunya, tes kesehatan pra nikah dan tes kesehatan biasa akan berbeda.
Jika tes kesehatan biasa, Anda hanya akan diperiksa keadaan tubuh Anda, sedangkan untuk tes kesehatan pra nikah, Anda perlu berkonsultasi tentang kondisi tubuh sekaligus psikologi Anda.
Berbagai Jenis Vaksin Pra Nikah
Seperti diketahui ada empat jenis vaksin pra nikah yang setidaknya disuntikan kepada calon pasangan.
Apa saja vaksinnya, yaitu : Vaksin TT (Tetanus Toksoid), Vaksin HBV (Hepatitis B Virus), Vaksin HPV (Human Papillomavirus), dan Vaksin MMR (Mumps, Measles, Rubella).
Tentunya harga vaksin ini jelas berbeda tergantung rumah sakit dan dokternya.
Vaksin TT (Tetanus Toksoid)
Vaksin wajib yang harus Anda lakukan di rumah sakit, puskesmas, atau klinik sebelum menikah, yaitu vaksin Tetanus Toksoid atau biasa disebut dengan suntik TT.
Vaksinasi ini bertujuan untuk memberi kekebalan tubuh terhadap virus clostridium tetani, sekaligus mencegah penyakit tetanus pada bayi yang dilahirkan nantinya.
Bisa dibilang, vaksin TT adalah salah satu cara untuk mencegah kasus kematian pada bayi dan ibunya.
Selain itu, surat keterangan bebas tetanus koloid yang akan Anda dapatkan setelah suntik TT, menjadi salah satu dokumen penting untuk mengurus administrasi pernikahan di KUA.
Untuk melakukan suntik TT, Anda bisa pergi ke instansi kesehatan dalam waktu selambat-lambatnya 1 bulan sebelum menikah.
Sementara itu, waktu ideal untuk melakukan suntik TT adalah 2 hingga 6 bulan sebelum menikah.
Biaya yang harus Anda siapkan untuk melakukan suntik TT sekitar Rp10.000 hingga Rp50.000.
Itulah biaya vaksin tetanus sebelum menikah. Semoga informasi ini berguna bagi Anda dan menambah wawasan Anda.