IDXChannel – Cara menghitung bunga tabungan bank perlu dipahami sebelum Anda memilih jenis simpanan yang cocok untuk mengelola keuangan Anda.
Pasalnya, setiap jenis simpanan memiliki tingkat bunganya masing-masing. Bunga tabungan sendiri merupakan balas jasa yang diberikan bank kepada nasabah karena membeli, menjual, atau menggunakan produk bank tersebut.
Nantinya, bunga pinjaman ini akan diberikan dalam jangka waktu tertentu, seperti per bulan atau per tahun. Dengan demikian, bunga pinjaman ini akan menjadi keuntungan tersendiri bagi nasabah.
Lantas, bagaimana cara menghitung bunga tabungan? Agar lebih jelas, simak ulasan lengkap IDXChannel berikut ini.
Cara Menghitung Bunga Tabungan
Bunga bank dibedakan menjadi beberapa jenis antara lain bunga tabungan, bunga pinjaman, dan lain sebagainya. Bunga tabungan atau bunga simpanan dapat dihitung berdasarkan jenis tabungan yang dipilih oleh nasabah.