sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

Diberdayakan BRI, UMKM Busana Muslim Ini Buktikan Kekuatan Produk Lokal di Kancah Global

Banking editor Nur Ichsan Yuniarto
04/01/2026 11:56 WIB
Banyaknya merek lokal yang bermunculan hingga masuknya brand internasional membuat persaingan di industri ini semakin ketat.
Diberdayakan BRI, UMKM Busana Muslim Ini Buktikan Kekuatan Produk Lokal di Kancah Global
Diberdayakan BRI, UMKM Busana Muslim Ini Buktikan Kekuatan Produk Lokal di Kancah Global

IDXChannel – Indonesia menjadi salah satu pasar busana muslim terbesar di dunia. Banyaknya merek lokal yang bermunculan hingga masuknya brand internasional membuat persaingan di industri ini semakin ketat.

Alhasil, UMKM lokal perlu memiliki diferensiasi dan uniqueness yang jelas agar mampu bertahan dan berkembang. Dari banyaknya UMKM yang hadir menjawab kebutuhan tersebut adalah YUSUF.IND milik Hendra Mochamad Yusuf. 

Berdiri pada 2022, Yusuf melihat masih banyak produk lokal berkualitas tetapi kesulitan bersaing karena kurang memiliki identitas yang kuat. Di sisi lain, isu limbah fesyen dan dampak fast fashion terhadap lingkungan juga menjadi perhatian utama Yusuf dalam membangun bisnisnya.

"Banyak produk lokal sebenarnya bagus, tetapi tidak punya positioning yang kuat. Untuk itu YUSUF.IND hadir untuk menjawab semua tantangan dengan mengangkat sustainability fashion dan menghadirkan desain modern,” kata Yusuf, Minggu (4/1/2026).

Ciri khas YUSUF.IND terletak pada penggunaan tenun Baduy yang dipadukan dengan gaya modern, elegan, dan bernuansa Arabic look. Palet warnanya pun dipilih dengan makna khusus, mulai dari hitam elegan, biru khas Baduy, hingga warna-warna bumi.

Setiap karya membawa narasi tentang suku Baduy yang memperkuat identitas brand serta mendukung pelestarian budaya dan promosi wisata lokal.

Halaman : 1 2 3
Advertisement
Advertisement