Dengan demikian, uang rupiah semakin berkualitas dan terpercaya serta menjadi kebanggaan bersama sebagai simbol kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia.
Meskipun mengalami beberapa perubahan, uang TE 2022 tetap mempertahankan gambar utama pahlawan nasional pada bagian depan, serta tema kebudayaan Indonesia (gambar tarian, pemandangan alam, dan flora) pada bagian belakang sebagaimana Uang TE 2016.
Contohnya dalam pecahan uang kertas Rp1.000,00. Sama seperti dalam Uang TE 2016, desain dari Uang TE 2022 pecahan Rp 1.000 di bagian depan ada gambar pahlawan wanita dari Aceh, Tjut Meutia (Cut Meutia).
Cut Meutia merupakan sosok wanita Aceh yang pemberani dan tak pernah terkekang dengan statusnya sebagai perempuan. Dengan berbekal sebilah rencong, dia turut serta bertempur ke medan perang untuk membela tanah kelahirannya dari para penjajah.
Sedangkan di bagian belakang uang, tertera desain Tari Tifa dari Papua, pemandangan alam Banda Neira, serta bunga Anggrek Larat. Tari Tifa dari Papua merupakan simbol ungkapan rasa syukur yang juga ditarikan untuk penyambutan tamu.