sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

Maybank Indonesia (BNII) Targetkan 200 Ribu Nasabah Privilege Baru

Banking editor Anggie Ariesta
20/11/2025 02:00 WIB
PT Bank Maybank Indonesia Tbk (BNII) menargetkan hingga 200 ribu nasabah baru Maybank Privilege dalam tiga tahun ke depan.
PT Bank Maybank Indonesia Tbk (BNII) menargetkan hingga 200 ribu nasabah baru Maybank Privilege dalam tiga tahun ke depan. (Foto: iNews Media/Anggie Ariesta)
PT Bank Maybank Indonesia Tbk (BNII) menargetkan hingga 200 ribu nasabah baru Maybank Privilege dalam tiga tahun ke depan. (Foto: iNews Media/Anggie Ariesta)

IDXChannel - PT Bank Maybank Indonesia Tbk (BNII) menargetkan hingga 200 ribu nasabah baru Maybank Privilege dalam tiga tahun ke depan. Segmen tersebut dinilai potensial seiring berkembangnya kelas menengah di Indonesia.

Sebagai informasi, Maybank Privilege adalah program yang dikhususkan bagi kelas menengah atas dengan total aset atau dana (Total Relationship Balance/TRB) antara Rp50-Rp500 juta. Program ini setingkat di bawah segmen yang lebih premium, Maybank Premier yang menyasar kelas atas dengan TRB di atas Rp500 juta.

Direktur Community Financial Service Maybank Indonesia, Bianto Surodjo mengatakan, pihaknya berupaya memperluas jangkauan nasabah Maybank Privilege karena prospek ekonomi jangka panjang  Indonesia yang terus membaik, terutama dengan meningkatnya populasi usia produktif yang masuk kategori kelas menengah.

“Dan tentu saja baik pertumbuhan jumlah nasabah kami menginginkan ya setiap tahun itu bisa (tumbuh) double digit,” katanya dalam sebuah acara di Jakarta, Rabu (19/11/2025).

Bianto menjelaskan, Maybank Privilege menjadi fokus strategis bank karena mewakili populasi kelas menengah yang berkembang pesat. Segmen ini juga melengkapi portofolio layanan Maybank, bersama dengan premier banking untuk nasabah affluent serta segmen non-ritel (SMI dan business banking).

Untuk mencapai target 100-200 ribu nasabah dalam tiga tahun, Maybank menyiapkan tiga strategi utama. Pertama, mengoptimalkan konsistensi pengalaman nasabah di seluruh kanal layanan.

Kedua menawarkan produk investasi, transaksi harian, pembayaran tagihan, hingga pembelian emas, termasuk layanan kredit seperti KPR, pembiayaan mobil, kartu kredit, dan solusi keuangan bisnis. Ketiga, mendorong pengalaman perbankan yang lebih cepat, mudah, dan terintegrasi bagi nasabah privilege.

Hingga September 2025, Maybank mencatat kinerja yang solid. Laba bersih BNII mencapai Rp989,38 miliar, tumbuh 77,26 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu sebesar Rp558,14 miliar.

(Rahmat Fiansyah)

Halaman : 1 2
Advertisement
Advertisement