Tak hanya itu, BUMN juga mencatatkan laba konsolidasi pada semester I/2023 sebesar Rp183,9 triliun. Laba BUMN naik 12,9 persen dibandingkan periode sama tahun sebelumnya.
Erick menjelaskan rata-rata 10 persen peningkatan kesetaraan gender di sebuah perusahaan, maka dapat berkontribusi di angka 3,5 persen terhadap laba kotor perusahaan.
“Karena ada dua hal indikasi positif yang kita bisa lihat, kalau kita benchmarking dengan performance perusahaan itu rata-rata 10 persen peningkatan kesetaraan gender itu berkontribusi ke 3,5 persen yang namanya laba kotor, ini benchmarking seluruh dunia,” katanya.
“Dengan adanya leadership perempuan juga create new value atau sebuah value yang baik, kenapa? di situ ada perjuangan,” beber dia.
(SAN)