sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

Mendag Klaim Lebaran Berjalan Baik dan Harga Pangan Bisa Dikendalikan

Economics editor Fiki Ariyanti
26/04/2024 01:35 WIB
Mendag, Zulkifli Hasan mengklaim pemerintah dapat mengendalikan harga pangan pada momen Lebaran 2024. 
Mendag Klaim Lebaran Berjalan Baik dan Harga Pangan Bisa Dikendalikan (foto dok kemendag)
Mendag Klaim Lebaran Berjalan Baik dan Harga Pangan Bisa Dikendalikan (foto dok kemendag)

Zulkifli juga mengklaim bahwa Kemendag telah berhasil menjaga ekspor tetap surplus selama 47 bulan berturut-turut, mengendalikan inflasi tetap di kisaran 2,5 persen, dan menjaga pertumbuhan ekonomi sebesar 5 persen. 

Tantangan tersebut dapat dilewati di tengah perubahan geopolitik yang mengakibatkan kenaikan harga energi dan beberapa negara mulai menahan ekspor barang kebutuhan pokok.

"Keberhasilan yang dicapai Kemendag, ekspor kita 47 bulan surplus terus, inflasi terkendali hanya di kisaran 2,5 persen, pertumbuhan ekonomi 5 persen. Ini karena kerja sama semua pihak dan Kemendag dan harus disyukuri," tegasnya.

"Di bawah kepemimpinan Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Ma'ruf Amin, kita bisa melewati semuanya dengan baik. Mudah-mudahan hari esok akan lebih baik lagi," tutup Mendag.

(FAY)

Halaman : 1 2 Lihat Semua
Advertisement
Advertisement