sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

Negara Produsen Minyak Sawit Bersatu, Airlangga: Wujudkan Ketahanan Energi Global

Economics editor Fiki Ariyanti
17/05/2023 19:44 WIB
Menko Perekonomian, Airlangga Hartarto menghadiri Pertemuan Menteri Council of Palm Oil Producing Countries (CPOPC) ke-11 di Kuala Lumpur.
Negara Produsen Minyak Sawit Bersatu, Airlangga: Wujudkan Ketahanan Energi Global (Foto Dok Kemenko Perekonomian)
Negara Produsen Minyak Sawit Bersatu, Airlangga: Wujudkan Ketahanan Energi Global (Foto Dok Kemenko Perekonomian)

Para menteri tetap optimistis bahwa produksi, permintaan, dan harga minyak sawit akan terus tumbuh positif di 2023, serta industri kelapa sawit akan terus memainkan peranan penting dalam memastikan ketahanan pangan untuk populasi global.

“Walaupun ada banyak tantangan terhadap industrinya, dan tentunya kami juga melihat tantangan terhadap produknya, baik di Eropa, India, maupun beberapa negara lainnya, namun kami mengapresiasi CPOPC yang melakukan joint visit antara Indonesia dan Malaysia ke Uni Eropa di akhir bulan ini,” tutur Airlangga.

Mencermati perkembangan terkini di Uni Eropa (UE), khususnya Peraturan Deforestasi UE (EUDR) yang berpotensi memberi dampak negatif pada industri kelapa sawit dan mengecualikan petani kecil dari rantai pasok, CPOPC akan menyelenggarakan Misi Bersama untuk negara produsen ke Brussels, Belgia, pada 30-31 Mei 2023. 

Misi bersama itu juga akan bertemu dengan para pemain utama industri kelapa sawit dan organisasi masyarakat sipil di UE. Para menteri optimis bahwa misi bersama ke UE akan membawa hasil positif.

Halaman : 1 2 3 4
Advertisement
Advertisement