IDXChannel - Sejumlah pengembang properti kini gencar melakukan ekspansi peluncuran proyek atau produk hunian baru, meskipun masih dihadapkan dengan sejumlah faktor perlambatan ekonomi nasional di tengah ketidakpastian global. Salah satunya adalah Paramount Land yang kini fokus mengembangkan kawasan Gading Serpong, Tangerang, Banten.
Direktur Paramount Land Chrissandy Dave mengatakan, dalam dua dekade terakhir, Gading Serpong tumbuh menjelma sebagai pusat aktivitas ekonomi dan gaya hidup di barat Jakarta.
Kawasan ini dirancang sebagai kota mandiri yang hidup, di mana fungsi residensial, bisnis, pendidikan, kesehatan, dan rekreasi saling terhubung dalam satu ekosistem perkotaan yang solid.
"Dengan basis populasi sekitar 120 ribu penduduk non-komuter, Gading Serpong menjadi ruang tumbuh bagi komunitas urban yang produktif dan berdaya saing," ujarnya dalam keterangannya, Jumat (23/1/2026).