sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

Sandiaga Uno Kunjungi Pabrik Rendang di Bulgaria, Produksi 30 Ton per Bulan

Economics editor Wiwie Heryani
08/06/2023 12:33 WIB
Sandiaga Salahuddin Uno meninjau langsung pabrik rendang di Plovdiv, Bulgaria untuk pasar Eropa.
Sandiaga Uno Kunjungi Pabrik Rendang di Bulgaria, Produksi 30 Ton per Bulan. (Foto: Twitter Sandiaga Uno)
Sandiaga Uno Kunjungi Pabrik Rendang di Bulgaria, Produksi 30 Ton per Bulan. (Foto: Twitter Sandiaga Uno)

Lewat resep asli Sumatra Barat yang didukung dengan mesin-mesin modern, Sandiaga menilai bahwa pabrik pengolahan rendang Bella Food Company memiliki kualitas yang sangat baik. 

Dia pun berharap agar ke depannya kapasitas produksi rendang di Bella Food Company dapat terus ditingkatkan.

Sehingga bukan hanya menduniakan rendang, tetapi juga membuka peluang usaha kedua negara, khususnya restoran Indonesia di luar negeri.

“Saya apresiasi kemajuan perkembangan pesat dari kolaborasi tim Bella Food dan tim Payakumbuh, Sumatera Barat!,” ungkapnya. 

“Saya harap upaya ini dapat terus ditingkatkan, karena selain memperkenalkan kelezatan Rendang ke penjuru dunia, juga memiliki dampak positif pada pemulihan ekonomi dan penciptaan lapangan kerja baru di kedua negara!” tutupnya.

Sebagai informasi, Indonesia Spice Up The World adalah salah satu program pemerintah Indonesia untuk meningkatkan pemasaran produk bumbu atau pangan olahan dan rempah Indonesia di beberapa negara potensial, salah satunya Eropa. 

(FRI)

Halaman : 1 2 Lihat Semua
Advertisement
Advertisement