IDXChannel - PT Hutama Karya (Persero) mencatat progres konstruksi tol Padang-Sicincin sepanjang 36 km mencapai 45%. Jalan tol ini merupakan salah satu seksi dari Tol Padang-Pekanbaru.
Pembangunan Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS), termasuk proyek Tol Ruas Padang-Pekanbaru sepanjang 254,8 Km memang dibangun secara bertahap. Keberadaan tol tersebut tujuan memperlancar konektivitas antar dua Provinsi yakni Riau dan Sumatera Barat.
Direktur Operasi III Hutama Karya, Koentjoro mengungkapkan, progres konstruksi tol Padang-Sicincin bergantung pada pembebasan lahan yang kerap menjadi tantangan di lapangan, di mana progres konstruksi tol ini sempat terhenti sejak Desember 2021 dikarenakan pembebasan lahan.
"Saat ini telah mencapai progres lahan mendekati 70% dengan progres konstruksi mencapai 45%," ungkap Koentjoro, Rabu (31/8/2022).