sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

Hari Ini GIIAS Resmi Dibuka untuk Umum, Banyak Mobil Baru Bertebaran

Ecotainment editor Azfar Muhammad
12/11/2021 07:28 WIB
GIIAS adalah pameran teknologi otomotif. Satu-satunya pameran otomotif di Indonesia yang mendapat dukungan penuh dari asosiasi otomotif dunia.
Hari Ini GIIAS Resmi Dibuka untuk Umum, Banyak Mobil Baru Bertebaran (FOTO:MNC Media)
Hari Ini GIIAS Resmi Dibuka untuk Umum, Banyak Mobil Baru Bertebaran (FOTO:MNC Media)

"GIIAS adalah pameran teknologi otomotif. Satu-satunya pameran otomotif di Indonesia yang mendapat dukungan penuh dari asosiasi otomotif dunia. GIIAS merupakan bagian dari rangkaian pameran otomotif dunia dan akan menjadi ajang yang memberikan informasi perkembangan industri otomotif Indonesia di mata dunia," kata Nangoi dalam keterangannya. 

Pada penyelenggaraannya GIIAS 2021 kali ini, Seven Events, organizer pelaksana pameran mengingatkan dam menjalankan Protokol Kesehatan (Prokes) sesuai arahan pemerintah. 

"Untuk berkunjung ke GIIAS 2021, harus selalu menjaga prokes. Gaikindo akan terus mengingatkan pentingnya untuk selalu menjaga protokol kesehatan selama berkunjung ke GIIAS 2021, harapannya agar kondisi aman dan nyaman tetap tercipta sepanjang penyelenggaraan GIIAS,” ujar Rizwan Alamsjah Ketua III Penyelenggara GIIAS 2021. 

Sebagai catatan, Seluruh pihak yang hadir di pameran ini harus dalam kondisi sehat, sudah menjalani vaksin lengkap 2x dosis, terdaftar diaplikasi PeduliLindungi, selalu menggunakan masker medis, secara berkala mencuci tangan, dan selalu menjaga jarak. 

Jajaran kendaraan ternama di  dunia yang tampil di pameran ini adalah Audi, BMW, Daihatsu, Honda, Hyundai, Isuzu, KIA, Lexus, Mazda, MG, Mini, Mitsubishi Motors, Nissan, Suzuki, Toyota, VW, Wuling. Isuzu, Hino, Mitsubishi Fuso, dan berbagai brand lainnya.  

Halaman : 1 2 3
Advertisement
Advertisement