Proses produksi series ini akan dimulai sekitar musim panas tahun ini dan kemungkinan akan memakan waktu lebih lama daripada musim pertama yang menghabiskan waktu selama 10 bulan.
Jadwal penayangan Squid Game Season 2 dikatakan paling cepat pada akhir 2024. Sebelumnya, pada Kamis, 29 Juni 2023, Netflix merilis daftar pemain tambahan Squid Game 2 . Di antaranya adalah Park Gyu Young, Jo Yu Ri, dan Won Ji An, TOP , Lee Jin Wook, David Lee, Noh Jae Won, dan Kang Ae Sim.
Adapun kehadiran TOP menarik perhatian. Ketika idol K-Pop itu kembali berakting melalui Squid Game 2, muncul spekulasi bahwa Lee Jung Jae telah membantunya karena keduanya telah dikenal sebagai teman dekat sejak lama.
Namun, agensi Lee Jung Jae, Artist Company, membantah rumor bahwa aktor tersebut terlibat dalam casting T.O.P di musim kedua serial megahit tersebut.
Meski demikian, netizen masih meragukan penolakan Artist Company karena mereka percaya bahwa pemilihan T.O.P dilakukan secara tiba-tiba.
Sejauh ini, Netflix belum menanggapi dan tetap bungkam dari pertanyaan apakah pemilihan T.O.P sebagai salah satu pemeran tambahan di Squid Game 2 melalui tahap audisi atau tidak.
(DES)