IDXChannel – Banyak orang yang penasaran dengan mahar pernikahan Kaesang Pangarep dengan Erina Gudono.
Pernikahan Kaesang dan Erina tinggal menghitung hari. Keduanya telah melengkapi semua berkas dan data yang diperlukan kepada pihak KUA Depok, Yogyakarta, pada November 2022 kemarin.
Mahar Pernikahan Kaesang
Pernikahan ini tentu menjadi salah satu pernikahan yang menarik perhatian masyarakat Indonesia. Anak bungsu dari Presiden Joko Widodo akhirnya akan melepas masa lajangnya dan melangsungkan pernikahan pada 10 Desember 2022 mendatang. Banyak informasi yang ingin diketahui oleh masyarakat, termasuk mahar pernikahan Kaesang.
Pernikahan Kaesang dan Erina akan diadakan di Royal Ambarrukmo, Kecamatan Depok, Yogyakarta. Keduanya juga telah memberikan berkas pendaftaran kepada KUA Depok dengan lengkap.
Menurut data yang tertera pada berkas tersebut, untuk sementara, mahar atau maskawin yang akan diberikan adalah seperangkat alat salat dengan tambahan uang sejumlah Rp300 ribu. Selain itu, keduanya juga telah mengurus persyaratan serta pengantar nikah dari KUA dari domisili masing-masing.