Sebelumnya, Sumardji sudah mengonfirmasi Calvin Verdonk akan absen. Pemain berusia 28 tahun itu, kata Sumardji, harus menepi karena mengalami masalah kebugaran.
"Ya untuk Calvin Verdonk itu tidak masuk lineup atau daftar 23 pemain untuk melawan Arab Saudi karena masalah kebugarannya. Dia kan kemarin sempat tidak dimainkan sama klubnya ya," tutur Sumardji.
"Kemarin test MRI aman, enggak ada masalah. Tapi kebugarannya belum maksimal. Nanti akan buat lawan Irak," sambungnya.
Setelah melawan Arab Saudi, Timnas Indonesia akan bersua dengan Irak di stadion yang sama pada Minggu (12/10/2025) pukul 02.30 WIB. Dua pertandingan itu sangat penting bagi Skuad Garuda.
Sebab, hanya juara grup yang berhak lolos langsung ke Piala Dunia 2026. Sementara, tim yang menjadi runner-up dari masing-masing grup akan diadu untuk mewakili Asia di babak play-off antarbenua atau putaran kelima kualifikasi.
(Febrina Ratna Iskana)