Sementara di tahun 2020, Jeff Bezos mengumumkan pembentukan Bezos Earth Fund dan berkomitmen untuk menghabiskan USD 10 miliar untuk memerangi perubahan iklim.
Namun, Amazon sebagai raksasa e-commerce yang didirikan Bezos dan menjadi sumber cuannya, memiliki catatan yang beragam dalam hal lingkungan.
Meski 2019 lalu Bezos mengumumkan target 2040 bagi perusahaan untuk menjadi netral karbon, emisi karbon dioksida Amazon tumbuh sebesar 18 persen antara 2020 dan 2021. Selain itu, Bezos mengundurkan diri pada tahun lalu, dan sekarang menjabat sebagai ketua eksekutifnya.
(NDA)