sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

Kisah Perjalanan Hidup Kamaruddin, dari Sales hingga Jadi Pengacara Ternama

Inspirator editor Yulistyo Pratomo
29/08/2022 15:51 WIB
Nama Kamaruddin Simanjuntak kini kian ramai menjadi perbincangan publik, salah satu sebab utamanya adalah menjadi pengacara keluarga Brigadir J.
Kisah Perjalanan Hidup Kamaruddin, dari Sales hingga Jadi Pengacara Ternama. (Foto: MNC Media)
Kisah Perjalanan Hidup Kamaruddin, dari Sales hingga Jadi Pengacara Ternama. (Foto: MNC Media)

IDXChannel - Nama Kamaruddin Simanjuntak kini kian ramai menjadi perbincangan publik, salah satu sebab utamanya adalah menjadi pengacara keluarga Brigadir Novriansyah Yosua Hutabarat atau Brigadir J.

Kamaruddin ditunjuk oleh ayah mendiang Brigadir J, Samuel Hutabarat untuk menangani kasus kematian anaknya tersebut. Berkat keahliannya sebagai pengacara, Kamaruddin berhasil mengungkap kasus kematian Brigadir J tersebut.

Namun perjalanan hidup Kamaruddin tidaklah mudah, ia melewati banyak cerita dan pengalaman semasa perjalanan kariernya. Dia merupakan seroang advokat, pengacara, dan politikus.

Kamaruddin Simanjuntak lahir di Siborongborong, Tapanuli Utara, Sumatera Utara, pada 21 Mei 1974. Setelah lulus SMA pada tahun 1992 ia merantau ke Jakarta. 

Kamaruddin sempat bekerja serabutan di Ibu Kota sebelum akhirnya ia kuliah di  Universitas Kristen Indonesia, Fakultas Hukum pada tahun 2000. Bahkan ia dikabarkan sempat hidup di bawah kolong jembatan.

Halaman : 1 2
Advertisement
Advertisement