Puncak dari perjalannya, ketika Jeffery Swartz naik menjadi Chief Executive Officer menggantikan Sidney Swartz. Selanjutnya pada Februari 2007, perusahaan tersebut melakukan akuisisi terhadap Howies, Welsh Clothing Company.
Lalu pada 2011, Timberland setuju untuk menandatangani perjanjian merger definitif dengan perusahaan retail raksasa yaitu VF Corporation yang memiliki merek seperti The North Face dan Vans dengan harga USD42 per saham atau sekitar USD2 miliar.
Dari perjalanan sederhana di Boston, hingga peragaan busana di Milan, kisah Timberland hingga kini masih populer dan terus ditulis mengenai sepatu bot, setiap jahitan dan setiap langkah.
Kisah Timberland yang inspiratif tentang inovasi, tekad dan kesuksesan yang bertahan lama seperti produknya yaitu sepatu bot itu sendiri. (NKK)
Penulis: Noviyanti Rahmadani