sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

Bukan Hanya Potensi Resesi, Kondisi di AS Ini Memicu Pasar Global Masih Wait and See

Market news editor Taufan Sukma Abdi Putra
08/08/2024 07:07 WIB
sebagian besar data perekonomian AS sejauh ini telah menjadi concern dari pelaku pasar global, sehingga relatif tidak ada yang mengejutkan.
Bukan Hanya Potensi Resesi, Kondisi di AS Ini Memicu Pasar Global Masih Wait and See (foto: MNC media)
Bukan Hanya Potensi Resesi, Kondisi di AS Ini Memicu Pasar Global Masih Wait and See (foto: MNC media)

Karenanya, guna mengantisipasi hal tersebut, Batara juga sepakat bahwa Bank Sentral AS, yaitu Federal Reserves (The Fed) perlu memangkas suku bunga acuannya pada September 2024 mendatang.

Namun demikian, Batara mengingatkan bahwa potensi resesi bukan satu-satunya concern yang harus dicermati oleh pelaku pasar, baik domestik maupun global.

"Jangan lupa bahwa di triwulan IV-2024 AS juga mengadakan election, di mana kita sama-sama belum tahu kecenderungannya akan menang siapa. Apakah (Donald) Trump menang? Atau tidak menang? Itu semua akan sangat berpengaruh terhadap market," ujar Batara.

Karenanya, saat ditanya perihal prospek pasar global dan juga domestik ke depan, Batara lebih cenderung memandangnya sebagai kondisi lihat dan cermati (wait and see).

Kalaupun harus dianalisa secara komprehensif, Batara menilai proyeksi yang bisa disusun maksimal hanya akan sampai pada Triwulan III-2024 saja.

Halaman : 1 2 3
Advertisement
Advertisement