IDXChannel – PT Chandra Asri Pacific Tbk (TPIA) atau Chandra Asri Group meraih pembiayaan khusus senilai USD750 juta yang didanai oleh KKR Capital Markets, perusahaan investasi global asal Amerika Serikat (AS).
Pembiayaan juga didukung oleh platform kredit privat dan asuransi KKR untuk Chandra Asri Group.
Investasi ini akan mendukung strategi pertumbuhan Chandra Asri Group serta akuisisinya atas jaringan stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU) bermerek Esso dari ExxonMobil di Singapura.
Chief Financial Officer (CFO) Chandra Asri Group Andre Khor mengaku senang dapat bermitra secara strategis dengan KKR dalam mendukung akuisisi atas jaringan ritel bermerek Esso milik ExxonMobil di Singapura.
"Kolaborasi dengan perusahaan investasi global terkemuka mencerminkan kepercayaan yang kuat terhadap perjalanan transformasi Chandra Asri Group serta kualitas platform energi hilir kami yang terus berkembang," ujarnya dalam keterangan resmi, Senin (17/11/2025).
Menurutnya, kemitraan strategis ini memungkinkan perseroan untuk mengejar tujuan pertumbuhan dengan disiplin keuangan yang prudent, sekaligus terus menghadirkan solusi energi yang andal dan berkelanjutan di seluruh kawasan.
Sementara itu, Managing Director dan Head of Asia Private Credit KKR SJ Lim menambahkan, transaksi ini sejalan dengan fokus KKR dalam menyediakan solusi pendanaan yang disesuaikan bagi perusahaan-perusahaan terkemuka di Asia Pasifik.
"Kami menantikan untuk mendukung pertumbuhan berkelanjutan Chandra Asri Group seiring dengan penguatan kehadirannya di sektor energi hilir dan ritel di Singapura," kata dia.
Sebagai informasi, KKR melakukan investasinya melalui strategi Kredit Asia Pasifik dan platform asuransinya. Sejak 2019, KKR telah mengalokasikan lebih dari USD8 miliar untuk sekitar 60 investasi kredit di bawah strategi Kredit Asia Pasifik, dengan total volume transaksi lebih dari USD21 miliar.
(Dhera Arizona)