Trader berlomba untuk menambah posisi short pada akhir tahun lalu. Satu bulan kemudian, mereka bergegas menambahkan posisi beli baru dan menutup posisi jual, membalikkan tren bearish dari Desember.
Suasana bullish di pasar mulai terbentuk setelah pertengahan Januari.
Dalam minggu menjelang tanggal 23 Januari, para money manager membeli banyak kontrak WTI dan melikuidasi banyak kontrak short, sehingga memangkas taruhan bearish mereka terhadap WTI paling banyak dalam sembilan bulan terakhir. (ADF)