IDXChannel - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) masih berpeluang menguat pada perdagangan awal pekan, Senin (16/11/2025). Adapun indeks terkoreksi 0,02 persen ke 8.370 dan masih didominasi tekanan jual pada perdagangan Jumat lalu.
"Best case (hitam), IHSG masih berada pada bagian dari wave (iii) dari wave [iii], sehingga IHSG masih berpeluang menguat ke rentang area 8.487-8.539. Cermati area 8.279-8.332 sebagai area koreksi berikutnya," tulis Riset MNC Sekuritas.
IHSG diperkirakan berada pada level support 8.332, 8.276 dan resistance pada level 8.488, 8.532.
Berikut, saham-saham yang menarik dicermati:
PT Surya Esa Perkasa Tbk (ESSA) - Buy on Weakness
ESSA menguat 3,82 persen ke harga Rp680 dan disertai dengan munculnya volume pembelian. Posisi ESSA sedang berada di awal wave ii dari wave (c).
Buy on Weakness: Rp630-Rp660
Target Price: Rp710, Rp760
Stoploss: below Rp605
PT Hartadinata Abadi Tbk (HRTA) - Spec Buy
HRTA terkoreksi 4,21 persen ke harga Rp1,365 dan disertai dengan munculnya tekanan jual. Selama masih mampu berada di atas 1,330 sebagai stoplossnya, maka posisi HRTA saat ini diperkirakan berada pada bagian dari wave (a) dari wave [b] pada label hitam.
Spec Buy: Rp1.345-Rp1.365
Target Price: Rp1.455, Rp1.535
Stoploss: below Rp1.330
PT Sawit Sumbermas Sarana Tbk (SSMS) - Buy on Weakness
SSMS menguat 0,99 persen ke harga Rp1.535 dan disertai dengan munculnya volume pembelian. Posisi SSMS sedang berada pada bagian dari wave v dari wave (c) dari wave [b].
Buy on Weakness: Rp1.460-Rp1.530
Target Price: Rp1.570, Rp1.690
Stoploss: below Rp1.430
PT Wintermar Offshore Marine Tbk (WINS) - Buy on Weakness
WINS menguat 2,75 persen ke harga Rp448 dan disertai dengan adanya peningkatan volume pembelian. Posisi WINS diperkirakan sedang berada di awal wave Y dari wave (B).
Buy on Weakness: Rp436-Rp444
Target Price: Rp454, Rp478
Stoploss: below Rp432.
(NIA DEVIYANA)