IDXChannel - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dinilai berpotensi melanjutkan kenaikan ke 7.800 pada Jumat besok (27/9/2024), setelah menguat tipis 0,05 persen ke 7.744,51.
Menurut riset Phintraco Sekuritas, secara teknikal indeks mampu breakout ke level 7.740 dalam indikator Moving Average 20 (MA20).
Sementara dari sisi indikator Stochastic RSI, terang Phintraco, berada di area jenuh jual, dan berpotensi membentuk Golden Cross.
“Indikator MACD juga terdapat pelebaran negative slope. Selama IHSG mampu bertahan di atas MA20, maka berpotensi uji level psikologis 7.800,” tulis Phintraco Sekuritas dalam risetnya, Kamis (26/9/2024).
Secara fundamental dari sisi mancanegara, investor bersiap menyambut indeks pengeluaran konsumsi pribadi atau PCE Index.