sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

Kejar Pertumbuhan Berkelanjutan, Mustika Ratu (MRAT) Siapkan Strategi Khusus di 2024

Market news editor taufan sukma
29/06/2024 20:11 WIB
MRAT juga dipastikan Bingar terus berkomitmen pada keberlanjutan dan tanggung jawab sosial melalui berbagai inisiatif.
Kejar Pertumbuhan Berkelanjutan, Mustika Ratu (MRAT) Siapkan Strategi Khusus di 2024 (foto: MNC Media)
Kejar Pertumbuhan Berkelanjutan, Mustika Ratu (MRAT) Siapkan Strategi Khusus di 2024 (foto: MNC Media)

IDXChannel - PT Mustika Ratu Tbk (MRAT) mengaku telah menyiapkan strategi khusus guna memaksimalkan potensi bisnis yang diyakini masih sangat meyakinkan di sepanjang 2024 ini.

Strategi komprehensif tersebut meliputi inovasi produk, promosi digital dan optimalisasi e-commerce, ekspansi distribusi, optimalisasi layanan spa, serta pengembangan sumber daya manusia.

"Strategi khusus ini sangat penting bagi Mustika Ratu dalam memastikan terciptanya pertumbuhan bisnis yang berkelanjutan," ujar Presiden Direktur MRAT, Bingar Egidius Situmorang, dalam keterangan resminya.

Tak hanya melalui pendekatan bisnis semata, Bingar juga menyatakan bahwa MRAT terus berkomitmen dalam menjalankan tanggung jawab sosial melalui berbagai inisiatif, seperti program penanaman mangrove dan pohon, serta konsep green movement dengan fokus pada penggunaan kemasan yang dapat didaur ulang.

Salah satu bentuk inovasi yang telah dijalankan, menurut Bingar, berupa rejuvenasi produk Personal Care. Hal ini diklaim Bingar telah mendorong kontribusi penjualan sehingga pada 2023 segmen Personal Care ini juga mengalami growth sebesar 7,13 persen.

"Selain rejuvenasi, Mustika juga menggunakan teknologi inovatif yakni encapsulated botanic fusion (e-bion) yang dimplementasikan dalam produk hair care," tutur Bingar.

Tak hanya itu, selain mendorong pendekatan dari sisi bisnis, MRAT juga dipastikan Bingar terus berkomitmen pada keberlanjutan dan tanggung jawab sosial melalui berbagai inisiatif seperti program penanaman mangrove dan pohon, serta konsep green movement dengan fokus pada penggunaan kemasan yang dapat didaur ulang.

Kampanye digital yang agresif di berbagai platform media sosial dan kolaborasi dengan Puteri Indonesia 2024 diharapkan akan meningkatkan awareness dan penjualan produk.

Kerjasama business-to-business dengan PT United Dico Citas (UDC) akan memperluas distribusi di medical channel, kerjasama dengan Koperasi Tunas Insan Madani melalui jaringan luas anggota koperasi yang tersebar di seluruh Indonesia untuk menggarap channel sales baru yang direct to end users.

Sementara, promosi offline melalui kegiatan Beauty Class dan pameran seperti Jakarta X Beauty diyakini juga dapat memperkuat citra merek. 
Peningkatan jaringan waralaba spa di tingkat nasional dan internasional turut mendukung pertumbuhan industri spa global yang terus meningkat. 

Sepanjang 2023, MRAT juga berhasil meningkatkan penetrasi pasar dengan memperluas jangkauan ekspor ke lebih dari 40 negara. Peningkatan permintaan dari pasar internasional semakin menegaskan pengakuan pasar global terhadap kualitas produk Mustika Ratu.

Negara-negara di berbagai benua termasuk di Asia, Timur Tengah, Afrika, Eropa, dan Amerika Utara, termasuk negara Jepang menjadi pasar utama dengan kontribusi signifikan terhadap pertumbuhan nilai ekspor perusahaan. 

"Dengan pencapaian yang telah diraih pada 2023 dan strategi komprehensif untuk 2024, MRAT optimistis akan terus memberikan kontribusi positif bagi para pemegang saham dan masyarakat luas. Perseroan berkomitmen untuk menjaga kualitas produk dan layanan, serta terus berinovasi untuk memenuhi kebutuhan pasar yang dinamis dan berkembang," kata Binar. (TSA)

Halaman : 1 2 3
Advertisement
Advertisement