IDXChannel—Artikel ini akan mengulas tentang profil Vonny Ernita Susamto. Ia adalah Direktur Utama Tokopedia terbaru, menggantikan Melissa Siska Juminto yang kini menjabat sebagai direktur.
Tak lama setelah TikTok mengakuisisi Tokopedia, perusahaan mengumumkan susunan direksi dan dewan komisaris terbaru, yakni:
Direktur Utama: Vonny Ernita Susamto
Direktur: Mengzhi Xu
Direktur: Melissa Siska Juminto
Komisaris Utama: Wilfred Halim
Komisaris: Chi-Jen Sung
Komisaris: Ran Gao
Komisaris: Sugito Walujo
Komisaris: Garibaldi Thohir
Sebelum ditunjuk untuk menjabat sebagai direktur utama di Tokopedia, Vonny bekerja sebagai Incubation Lead di TikTok Indonesia. Vonny meniti kariernya di berbagai sektor dan bidang sebelum akhirnya tiba di TikTok.