IDXChannel - Berdasarkan data sepekan periode 4—8 November 2024, pasar modal Indonesia masih mencatatkan pertumbuhan yang positif.
Sekretaris Perusahaan BEI Kautsar Primadi Nurahmad mengatakan, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) selama sepekan mengalami perubahan sebesar 2,91 persen menjadi level 7.287,191 dari 7.505,257 pada pekan lalu.
Kapitalisasi pasar Bursa mengalami perubahan sebesar 2,86 persen menjadi Rp12.241 triliun dari Rp12.601 triliun pada pekan sebelumnya.
"Pergerakan investor asing mencatatkan nilai jual bersih sebesar Rp2,22 triliun dan sepanjang tahun 2024 investor asing mencatatkan nilai beli bersih Rp33,75 triliun," katanya dalam rilis Sabtu (9/11/2024).
Kenaikan tertinggi terjadi pada rata-rata nilai transaksi saham selama sepekan mencapai 3,27 persen sebesar Rp11.686 triliun dari Rp11.315 triliun pada pekan sebelumnya.
"Peningkatan juga terjadi pada rata-rata frekuensi transaksi harian Bursa sebesar 2,87 persen menjadi 1,30 juta kali transaksi dari 1,27 juta kali transaksi pada pekan lalu," ujarnya.
Kemudian peningkatan terjadi pula pada
rata-rata volume transaksi harian Bursa sebesar 0,31 persen menjadi 21,53 miliar saham dari 21,47 miliar saham pada pekan sebelumnya.
(kunthi fahmar sandy)