sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

Siapa Pemilik Saham MERI? Ada Konglomerat di Daftar Pemegang Sahamnya

Market news editor Kurnia Nadya
01/10/2025 13:56 WIB
Lembaga pendidikan ini didirikan pada 2014 oleh Merry Riana, seorang motivator dan investor yang pernah viral pada masanya berkat pendapatan 1 juta dolar.
Siapa Pemilik Saham MERI? Ada Konglomerat di Daftar Pemegang Sahamnya. (Foto: Merry Riana Education)
Siapa Pemilik Saham MERI? Ada Konglomerat di Daftar Pemegang Sahamnya. (Foto: Merry Riana Education)

IDXChannel—Siapa pemilik saham MERI? PT Merry Riana Edukasi Tbk (MERI) adalah perusahaan yang bergerak di sektor konsumen non-primer dengan usaha utama di bidang pendidikan melalui anak usahanya. 

Merry Riana Edukasi mengoperasikan lembaga kursus dan pelatihan, khususnya untuk pengembangan diri untuk anak-anak dan remaja. Melansir laman resmi MERI (1/10/2025), materi utama yang diajarkan antara lain public speaking dan leadership. 

Lalu ada pembelajaran life skill, smart learning (mind map), life and success, dan sebagainya. Ada juga kegiatan camp, atau pembelajaran intensif selama beberapa hari, langsung dipimpin oleh Merry Riana. 

Materi-materi yang diajarkan dalam lembaga pelatihan ini umumnya adalah soft skill, yakni keterampilan-keterampilan non-teknis yang turut memengaruhi keberhasilan seseorang dalam karier ataupun pendidikan. 

Seperti kepercayaan diri, kemampuan berbicara di depan khalayak, bekerja sama dalam tim, pengambilan keputusan, dan sebagainya. Saat ini MERI telah bermitra dengan 132 sekolah, terutama sekolah-sekolah swasta ternama. 

Halaman : 1 2 3
Advertisement
Advertisement