-
Melalui Media Sosial
Cara ketiga adalah dengan menghubungi melalui media sosial dari BPJS Ketenagakerjaan. BPJS Ketenagakerjaan memiliki beberapa akun media sosial seperti Facebook, Instagram, dan Twitter.
Anda bisa menghubungi salah satu dari media sosial tersebut untuk menanyakan nomor KPJ Anda.
-
Melalui Email
Cara melacak nomor KPJ BPJS Ketenagakerjaan yang terakhir adalah melalui email. Anda bisa mengirimkan email ke alamat [email protected]. Lalu, tuliskan keperluan Anda, yaitu untuk mengetahui nomor KPJ BPJS Ketenagakerjaan. Berikut Anda bisa mencontoh template kalimat yang Anda kirimkan ke email tersebut:
Selamat Pagi/Siang/Malam
Bersama dengan surel ini, saya ingin mengajukan permohonan untuk melacak atau mengetahui nomor KPJ BPJS Ketenagakerjaan saya yang hilang. Berikut saya lampirkan data yang dibutuhkan untuk proses tersebut:
Nama:
Nomor KTP:
Nomor KK:
Alamat:
Perusahaan:
Demikian surel ini saya buat dengan sejujur-jujurnya. Atas perhatiannya, saya ucapkan terima kasih.
Itulah empat cara melacak nomor KPJ BPJS Ketenagakerjaan yang bisa Anda lakukan.