- Berstatus WNI
- Berusia 18-60 tahun
- Memiliki penghasilan minimal Rp3 juta per bulan
- Memenuhi persyaratan dokumen yang diminta
Jika akun sudah premium, pengguna dapat menerima tawaran kenaikan limit. Pastikan akun sudah terdaftar premium selama tiga bulan. Berikut tata cara mengajukan kenaikan limit di Kredivo:
- Buka aplikasi Kredivo
- Klik menu ‘Akun’
- Klik banner ‘Mau limit lebih besar? Klik untuk naikkan limit’
- Klik ‘Ajukan kenaikan limit’
- Masukkan NPWP atau hubungkan akun penghasilan
- Lengkapi status pekerjaan
- Klik ‘Kirim’
- Pengajuan kenaikan limit akan diproses Kredivo
Proses verifikasi kenaikan limit memerlukan waktu sekitar 1x24 jam atau satu hari penuh. Pengguna akan mendapatkan notifikasi jika proses verifikasi dianggap sesuai. Jika pengajuan kenaikan limit disetujui, pengguna dapat mengajukan kenaikan limit lagi tiga bulan mendatang.
Namun jika kenaikan limit sudah maksimal, maka pengguna sudah tidak bisa lagi mengajukan kenaikan limit baru. Limit maksimal di Kredivo adalah Rp50 juta untuk akun premium.
Itulah penjelasan singkat tentang cara menaikkan limit Kredivo.
(Nadya Kurnia)