Manfaat Tes DNA
Selain untuk mengidentifikasi garis keturunan, rupanya tes DNA juga memiliki beberapa manfaat lainnya. Tes ini juga digunakan untuk mengetahui penyakit bawaan dan kelainan genetika yang ada. Kelainan genetik ini seperti down syndrom dan stone man’s disease. Tak hanya itu, tes DNA juga biasanya dilakukan sebagai tes pra-implantasi dalam prosedur bayi tabung. Dari tes DNA ini, Anda dapat mengetahui adanya gen abnormal pada embrio sebelum diletakkan pada rahim.
Prosedur Tes DNA
Prosedur melakukan tes DNA dilakukan dengan mengambil jaringan tubuh untuk dianalisis. Biasanya, sampel tubuh yang digunakan untuk tes DNA adalah air liur, rambut, darah, dan kuku. Bagian inti sel dari sampel tersebutlah yang kemudian dianalisis. Sementara itu, untuk beberapa rumah sakit, sampel paling umum yang digunakan adalah sampel darah yang diekstraksi kemudian dipisah dengan metode elektroforesis. Langkah selanjutnya adalah dilakukan penyalinan DNA dengan PCR dan diuji penanda genetiknya. Akan dilakukan perbandingan antara dua sampel yang umumnya membutuhkan waktu 2-4 minggu. Proses yang rumit inilah yang membuat biaya tes DNA terbilang mahal.
Itulah perkiraan biaya tes DNA 2022 di beberapa rumah sakit dan laboratorium yang berhasil dirangkum IDXChannel dari berbagai sumber. Biaya tersebut bervariasi bergantung dari ketentuan masing-masing rumah sakit dan wilayahnya. Karena prosedurnya yang rumit, tak heran jika pemeriksaan DNA ini masih relatif mahal di Indonesia.