IDXChannel - Tabel angsuran KUR Mandiri 2024 ini bisa menjadi pilihan Anda ketika hendak melakukan pengembangan usaha.
Kredit Usaha Rakyat (KUR) tetap menjadi pilihan utama bagi masyarakat yang memerlukan pendanaan, terutama untuk modal kerja atau investasi. Hal ini disebabkan oleh suku bunganya yang rendah, membuatnya sangat diminati oleh pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM).
Salah satu bank yang menyalurkan KUR adalah Bank Mandiri, yang menawarkan berbagai jenis KUR, termasuk KUR Super Mikro, KUR Mikro, KUR Kecil, KUR Khusus, serta KUR Penempatan Pekerja Migran Indonesia (PMI).
Lantas apa saja tabel angsuran KUR Mandiri 2024? Simak penjelasan yang dihimpun IDX Channel dar berbagai sumber tepercaya.
Simulasi Tabel Angsuran KUR Mandiri 2024
Bagi Anda yang berencana mengajukan KUR di Bank Mandiri pada tahun 2024, berikut ini adalah simulasi angsuran KUR Bank Mandiri serta persyaratan pengajuan yang perlu diketahui.