Sebelumnya Direktur Utama PT Pertamina (Persero) Simon Aloysius Mantiri mengatakan, Perseroan siap untuk menjadi offtaker dari proyek dari proyek hilirisasi di sektor batu bara ini. Lewat proyek DME batu bara ini, bisa menggantikan penggunaan LPG.
Hal tersebut seperti yang tertuang dalam penandatanganan kerja sama strategis antara PT Pertamina dengan Holding Pertambangan MIND ID. Melalui kerjasama itu, Pertamina juga punya peran sebagai agregator infrastruktur distribusi.
"Ini adalah langkah nyata dalam mengurangi ketergantungan pada impor LPG dan memastikan energi yang lebih terjangkau tersedia bagi rakyat, sejalan dengan target swasembada energi pemerintah," ujar Simon melalui keterangan resmi, Sabtu (10/1).
(kunthi fahmar sandy)