IDXChannel - Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump memuji Presiden Prabowo Subianto dan mengucapkan terima kasih kepada rakyat Indonesia setelah kedua negara mencapai kesepakatan dagang.
Dalam postingan di platform media sosial Truth Social pada Rabu (16/7/2025), Trump menyebut Prabowo sebagai sosok yang sangat dihormati. Kedua pemimpin dikabarkan saling berhubungan selama proses negosiasi.
"Pagi ini saya menyelesaikan kesepakatan penting dengan Republik Indonesia setelah berbicara dengan presiden mereka yang sangat dihormati, Prabowo Subianto," kata Trump.
Trump juga menyebut rakyat Indonesia sebagai orang-orang yang bersahabat. Dia berterima kasih karena Indonesia berkomitmen untuk menyeimbangkan neraca perdagangannya dengan AS.
"Terima kasih kepada rakyat Indonesia atas persahabatan dan komitmen anda untuk menyeimbangkan defisit perdagangan kami. Kami akan terus memberikan hasil bagi rakyat Amerika dan rakyat Indonesia," ujarnya.