sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

Jepang Alami Krisis Politik usai Pemilu, Yen Anjlok

News editor Wahyu Dwi Anggoro
28/10/2024 07:57 WIB
Partai Liberal Demokratik yang saat ini berkuasa di Jepang mencatat hasil sangat buruk pada pemilu parlemen yang digelar pada Minggu (27/10/2024).
Jepang Alami Krisis Politik usai Pemilu, Yen Anjlok. (Foto: MNC Media)
Jepang Alami Krisis Politik usai Pemilu, Yen Anjlok. (Foto: MNC Media)

Yen jatuh ke level terendah dalam tiga bulan, sementara indeks saham Jepang sedikit naik pada awal perdagangan,

Partai Liberal Demokratik harus memperluas koalisinya untuk tetap berkuasa. Namun, masih tidak jelas apakah partai lainnya mau bekerja sama dengan kubu pemerintah.

"Ini skenario yang tidak baik bagi yen dan Nikkei, setidaknya dalam jangka pendek," kata Analsi Pasar KCM Trade Tim Waterer.

Popularitas pemerintah merosot tajam akibat skandal penggelapan dana yang dilakukan sejumlah politikus Partai Liberal Demokratik. Masyarakat juga mengelugkan kenaikan biaya hidup selama beberapa tahun ke belakang.

Ini adalah hasil terburuk Partai Liberal Demokratik sejak 2009. Partai yang berhaluan konservatif itu telah mendominasi politik Jepang selama 70 tahun.

(Wahyu Dwi Anggoro)

Halaman : 1 2 Lihat Semua
Advertisement
Advertisement