sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

Libur Idul Adha Usai, Puluhan Ribu Kendaraan Mulai Padati Ruas Tol Jagorawi

News editor Tangguh Yudha/MPI
19/06/2024 00:23 WIB
Lalu lintas terpantau mulai meningkat dikarenakan hari ini merupakan hari terakhir libur Idul Adha.
Libur Idul Adha Usai, Puluhan Ribu Kendaraan Mulai Padati Ruas Tol Jagorawi (foto: MNC media)
Libur Idul Adha Usai, Puluhan Ribu Kendaraan Mulai Padati Ruas Tol Jagorawi (foto: MNC media)

IDXChannel - Hari libur nasional dan cuti bersama Idul Adha telah selesai. Sebagian besar masyarakat Indonesia baik instansi negeri maupun swasta akan kembali masuk kerja seperti biasanya pada hari Rabu, 19 Juni 2024 besok.

Berdasarkan data Jasamarga Metropolitan Tollroad, puluhan ribu kendaraan telah memadati Ruas Tol Jagorawi. Tercatat GT Ciawi 2 atau dari arah Puncak, Cianjur, Sukabumi dan sekitarnya menuju Jabodetabek ada 39.567 kendaraan yang melintas.

Dibanding dengan hari-hari normal, terjadi peningkatan trafik lalu lintas sebesar 27,73 persen. Lalu lintas terpantau mulai meningkat dikarenakan hari ini merupakan hari terakhir libur Idul Adha, sebelum aktivitas masyarakat Kembali normal.

Peningkatan lalu lintas arus balik tergambar dari dua gerbang tol yaitu:

GT Pasteur Ruas Tol Padaluenyi
JMT melalui Representative Office 3 mencatat peningkatan lalu lintas yang melintasi GT Pasteur, khususnya lalu lintas yang meninggalkan Kota Bandung atau arah Jakarta.

Tercatat sebanyak 30.509 kendaraan melintas, jumlah ini meningkat 5,43 persen dibandingkan lalu lintas harian normal sebanyak 28.938.

Halaman : 1 2
Advertisement
Advertisement