IDXChannel - Peruri menginisiasi pembuatan Program Kampung Iklim (ProKlim). Hal ini dilakukan untuk meningkatkan ketahanan masyarakat terhadap dampak perubahan iklim melalui upaya mitigasi di tingkat tapak, serta penguatan kolaborasi komunitas yang berkelanjutan secara sosial, ekonomi, dan lingkungan.
POH Kepala Biro Strategic Corporate Branding & TJSL Peruri, Yahdi Lil Ihsan mengatakan, program Kampung Iklim merupakan turunan dari program nasional yang diusung Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) untuk mendorong keterlibatan aktif masyarakat dalam menghadapi tantangan perubahan iklim.
Sebagai bentuk komitmen terhadap pembangunan berkelanjutan, Peruri telah mendukung implementasi Program Kampung Iklim di Perumahan Griya Indah sejak tahun 2022.
Dukungan ini menjadi bagian dari komitmen Peruri dalam meningkatkan kualitas lingkungan hidup berbasis pemberdayaan masyarakat melalui Program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL).
“Program Kampung Iklim adalah upaya nyata untuk memperkuat ketahanan masyarakat terhadap perubahan iklim melalui keterlibatan aktif warga. Program ini tidak hanya berdampak pada lingkungan yang lebih baik, tetapi juga mendorong kesejahteraan dan kemandirian masyarakat,” kata Yahdi, Senin (22/12/2025).