sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

Prabowo Terima Presiden-Wapres Terdahulu di Istana usai Upacara

News editor Binti Mufarida
17/08/2025 16:28 WIB
Presiden Prabowo Subianto menerima ucapan selamat dari para Presiden dan Wakil Presiden terdahulu.
Prabowo Terima Presiden-Wapres Terdahulu di Istana usai Upacara. (Foto: BPMI Setpres)
Prabowo Terima Presiden-Wapres Terdahulu di Istana usai Upacara. (Foto: BPMI Setpres)

Sementara itu, Wakil Presiden Ke-6 RI, Try Sutrisno hadir dengan busana adat Indonesia yang kerap digunakan dalam acara resmi kenegaraan. Try Sutrisno turut menyampaikan rasa syukurnya dapat kembali mengikuti upacara di Istana Merdeka.

“Saya merasa bersyukur, berbahagia dan gembira karena saya lihat secara outlook semuanya, wajah-wajah yang hadir menyinarkan suatu kegembiraan akan memperingati, sekaligus ada harapan melihat masa depan yang seterusnya bagaimana,” ujarnya.

Pada momen ini, Try Sutrisno pun menitipkan pesan khusus bagi generasi muda Indonesia sebagai penerus bangsa. “Saya harapkan kepada generasi muda karena merupakan generasi penerus harapan bangsa, saya harapkan generasi muda tergugahkan sehingga dia terus belajar, belajar, dan belajar di manapun dia berada,” kata Try Sutrisno. 

Di sisi lain, Wakil Presiden Ke-13 RI, Ma’ruf Amin memaknai peringatan HUT kali ini dapat membawa semangat baru dalam membangun bangsa. Ma’ruf Amin turut memandang bahwa kemerdekaan harus benar-benar menghadirkan kesejahteraan bagi seluruh rakyat.

“Kita kembali pada semangat bahwa kemerdekaan itu harus membawa kemakmuran, kemerdekaan itu rahmat karena membawa kemakmuran. Kalau tidak membawa kemakmuran belum menjadi rahmat. Supaya betul-betul menjadi rahmat maka kita jadikan momentum untuk membangun Indonesia yang makmur,” tuturnya. (Wahyu Dwi Anggoro)

Halaman : 1 2 Lihat Semua
Advertisement
Advertisement