IDXChannel - Wakil Presiden (Wapres) Ma’ruf Amin menanggapi kabar adanya event tandingan Piala Dunia U-20 setelah Indonesia batal menjadi tuan rumah. Bahkan, pemerintah memastikan belum ada keinginan untuk membuat event tandingan.
“Saya kira masalah soal pembatalan itu pemerintah belum ada keinginan untuk membuat semacam event tandingan,” tegas Wapres dalam keterangannya saat ditanya awak media, Selasa (4/4/2023).
Wapres menegaskan, saat ini Indonesia akan memperkuat hubungan dengan organisasi sepak bola dunia atau FIFA. Sehingga, Indonesia tetap bisa ikut berpartisipasi di event-event internasional.
Apalagi, kini Indonesia sedang mengupayakan agar tidak kena sanksi pasca batal menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20.