IDXChannel - Cara membuat foto menjadi PDF bisa dilakukan dengan mudah. Langkahnya pun ada empat.
Dalam kegiatan pengumpulan dokumen, format PDF seringkali menjadi pilihan utama. Mulai dari dokumen teks hingga gambar, semuanya dapat disatukan dalam format PDF untuk keperluan pekerjaan, perusahaan, atau pendidikan.
Proses pengubahan dokumen dan foto ke PDF ternyata dapat dilakukan dengan berbagai cara yang cukup mudah, bahkan tanpa perlu menginstal aplikasi tambahan.
Lantas bagaimana cara membuat foto menjadi PDF? Simak penjelasan yang dihimpun IDX Channel dari berbagai informasi tepercaya.
Cara Membuat Foto Menjadi PDF
Kami mencatat ada empat langkah melakukannya, yaitu :
1. iOS
- Buka galeri foto di smartphone.
- Pilih foto yang ingin diubah.
- Klik tombol "share" di bagian kiri bawah gambar.
- Pilih opsi "cetak" dan klik tombol "share" di bagian atas.
- Pilih "simpan ke File," dan foto akan menjadi PDF secara otomatis.
2. Android
- Buka galeri foto di smartphone.
- Pilih foto yang ingin diubah menjadi PDF.
- Pilih menu "tiga titik" di kanan atas foto.
- Pilih menu "Print."
- Klik tombol "PDF."
- Pilih lokasi untuk menyimpan file PDF dan klik tombol "Save."

4 Cara Membuat Foto Menjadi PDF. (FOTO: MNC MEDIA)
3. Cara Mengubah Foto Menjadi PDF melalui Website
Beberapa situs web dapat digunakan untuk mengubah foto menjadi PDF, seperti IlovePDF, SmallPDF, dan imagetopdf. Berikut langkah menggunakan situs IlovePDF: