Pada kesempatan yang sama, Presiden Direktur PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN) Nandi Julyanto mengatakan, Toyota Fortuner baru juga akan dikirim ke luar negeri. Sementara tujuan utamanya masih sama seperti model sebelumnya.
"Untuk ekspor destinasinya masih sama, termasuk Australia. Ekspor yang paling besar saat ini ke Filipina dan Timur Tengah, masih akan berlanjut ke negara-negara tersebut. Sampai Juli kemarin kita sudah kirim 25 ribu unit," ungkap Nandi.
(NIA DEVIYANA)